My Hobby for My Academic

Andai saja mereka tahu
Ayah dan ibuku pernah bersama-sama membuat cerita bergambar

hari ini adalah hari super duper padat
jika di Korea sana ada reality show 'running men', maka aku sedang menghadapi 'running test'
kegiatannya dimulai dari jam 10 pagi (yang seharusnya jam 9) dan berakhir jam 6 sore 
hanya dengan istirahat sholat jumat
sisanya diisi dengan ujian

seperti jeruk nipis, rasanya otakku diperas hingga bulir terakhir
mata pedas, berat, dan ngantuk
kepala pusing dan terasa berat
tapi aku berusaha untuk enjoy saja
ya karena aku juga tidak tegang atau apapun
aku tidak seperti teman-temanku yang selalu tegang menghadapi ujian presentasi

dikarenakan aku harus menghadapi ujian terlebih dahulu
sehingga giliran maju presentasiku diundur menjadi urutan terakhir
tapi jika kita sabar pasti akan mendapatkan yang terbaik

aku membuat presentasi dengan background Putri Diana sebelumnya
Bu Ivonne M. Radjawane, dosenku, sekali lagi terkesima
dan memuji gambarku dibandingkan presentasiku nantinya
kemudian tiba-tiba dia minta tolong untuk membuatkan sketsa untuk pembuatan mug jurusan
dan presentasiku lebih lancar dari yang lain
aku hanya menghabiskan sekitar 15 menit sementara yang lain lebih dari 30 menit
padahal  hampir separuhnya kami habiskan untuk mengobrolkan gambar itu

prototype untuk gambar di mug program studi sains kebumian (S2) - itb

dan ketik aku ceritakan aku punya cita-cita untuk membuat cerita bergambar tentang keilmuanku
cerita tentang mitigasi bencana alam untuk anak-anak kecil
karena aku suka dongeng
karena aku suka cerita bergambar
karena aku anak ayah dan ibuku mungkin
dan aku bersyukur akan itu
dan inilah wujud rasa syukurku
mendengar itu, Bu Ivonne menawarkan tentang kerjasama membuat buku pendidikan untuk anak
sebuah buku cerita bergambar yang berhubungan dengan keilmuanku

senang sekali
apalagi ketika suatu saat nanti, akan banyak anak-anak yang membacanya
dan mereka tersenyum karenanya

Comments

Popular posts from this blog

Asmarandana

Jakasura

Netherland's Windmills